Kamis, 18 Juni 2015

PENGENALAN INTERNET



1.PENGERTIAN INTERNET
Internet merupakan jaringan global komputer dunia, besar dan sangat luas sekali dimana setiap komputer saling terhubung satu sama lainnya dari negara ke negara lainnya di seluruh dunia dan berisi berbagai macam informasi, mulai dari text, gambar, audio, video, dan lainnya.
Internet itu sendiri berasal dari kata Interconnection Networking, yang berarti hubungan dari banyak jaringan komputer dengan berbagai tipe dan jenis, dengan menggunakan tipe komunikasi seperti telepon, salelit, dan lainnya.
Dalam mengatur integrasi dan komunikasi jaringan komputer ini menggunakan protokol yaitu TCP/IP. TCP (Transmission Control Protocol) bertugas untuk memastikan bahwa semua hubungan bekerja dengan benar, sedangkan IP (Internet Protocol) yang mentransmisikan data dari satu komputer ke komputer lain. TPC/IP secara umum berfungsi memilih rute terbaik transmisi data, memilih rute alternatif jika suatu rute tidak dapat di gunakan, mengatur dan mengirimkan paket-paket pengiriman data.
Untuk dapat ikut serta menggunakan fasilitas Internet, Anda harus berlangganan ke salah satu ISP (Internet Service Provider) yang ada dan melayani daerah Anda. ISP ini biasanya disebut penyelenggara jasa internet. Anda bisa menggunakan fasilitas dari Telkom seperti Telkomnet Instan, speedy dan juga layanan ISP lain seperti first media, netzip dan sebagainya.
Internet memberikan banyak sekali manfaat, ada yang bisa memberikan manfaat baik dan buruk. Baik bila digunakan untuk pembelajaran informasi dan buruk bila digunakan untuk hal yang berbau pornografi, informasi kekerasan, dan lain-lainnya yang negatif.
Internet ini memungkinkan pengguna komputer di seluruh dunia untuk saling berkomunikasi dan berbagi informasi dengan cara saling mengirimkan  email, menghubungkan komputer satu ke ke komputer yang lain, mengirim dan menerima file dalam bentuk text, audio, video, membahas topik tertentu pada newsgroup, website social networking dan lain-lain.





2.EVOLUSI DAN SEJARAH INTERNET
Internet berawal dari diciptakannya teknologi jaringan komputer sekitar tahun 1960. Apa sebenarnya jaringan komputer itu ? Jaringan komputer adalah beberapa komputer terhubung satu sama lain dengan memakai kabel dalam satu lokasi, misalnya dalam satu kantor atau gedung. Jaringan komputer ini berfungsi agar pengguna komputer bisa bertukar informasi dan data dengan pengguna komputer lainnya.
            Pada awal diciptakannya, jaringan komputer dimanfaatkan oleh angkatan bersenjata Amerika untuk mengembangkan senjata nuklir. Amerika khawatir jika negaranya diserang maka komunikasi menjadi lumpuh. Untuk itulah mereka mencoba komunikasi dan menukar informasi melalui jaringan komputer.
Setelah angkatan bersenjata Amerika, dunia pendidikan pun merasa sangat perlu mempelajari dan mengembangkan jaringan komputer. Salah satunya adalah Universitas of California at Los Angeles (UCLA). Akhirnya tahun 1970 internet banyak digunakan di unversitas-universitas di Amerika dan berkembang pesat sampai saat ini. Agar para pengguna komputer dengan merek dan tipe berlainan dapat saling berhubungan, maka para ahli membuat sebuah protokol (semacam bahasa) yang sama untuk dipakai di internet. Namanya TCP (Transmission Control Protocol, bahasa Indonesianya Protokol Pengendali Transmisi) dan IP (Internet Protocol).
Sejarah dari adanya intenet dimulai pada tahun 1969 ketika itu Departemen Pertahanan Amerika, U.S. Defense Advanced Research Projects Agency(DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana cara menghubungkan sejumlah komputer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET. Pada 1970, sudah lebih dari 10 komputer yang berhasil dihubungkan satu sama lain sehingga mereka bisa saling berkomunikasi dan membentuk sebuah jaringan. Tahun 1972, Roy Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, icon @juga diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Tahun 1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat.Komputer University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.


Hari bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan dengan video link.Karena komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail dan newsgroup USENET.Untuk menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984 diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi 1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.
Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu.Program inilah yang disebut www, atau Worl Wide Web.
Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan di tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet. Dunia langsung berubah. Di tahun yang sama Yahoo! didirikan, yang juga sekaligus kelahiran Netscape Navigator 1.0.





3.INTERNET PADA SAAT INI
Tahun 1989, Timothy Berners-Lee, ahli komputer dari Inggris menciptakan World Wide Web yaitu semacam program yang memungkinkan suara, gambar, film, musik ditampilkan dalam internet. Karena penemuan inilah internet menjadi lebih menarik tampilannya dan sangat bervariasi. Dahulu internet hanya dapat digunakan oleh kalangan tertentu dan dengan komponen tertentu saja. Tetapi saat ini orang yang berada dirumah pun bisa terhubung ke internet dengan menggunakan modem dan jaringan telepon. Selain itu, Internet banyak digunakan oleh perusahaan, lembaga pendidikan, lembaga pemerintahan, lembaga militer di seluruh dunia untuk memberikan informasi kepada masyarakat.
Di samping manfaat-manfaat di atas, internet juga memiliki efek negatif dikarenakan terlalu bebasnya informasi yang ada di internet. Sehingga memungkinkan anak-anak melihat berbagai hal yang tidak pantas untuk dilihat ataupun dibaca. 
Internet dijaga oleh perjanjian bilateral atau multilateral dan spesifikasi teknikal (protokol yang menerangkan tentang perpindahan data antara rangkaian). Protokol-protokol ini dibentuk berdasarkan perbincangan Internet Engineering Task Force (IETF), yang terbuka kepada umum. Badan ini mengeluarkan dokumen yang dikenali sebagai RFC (Request for Comments). Sebagian dari RFC dijadikan Standar Internet (Internet Standard), oleh Badan Arsitektur Internet (Internet Architecture Board - IAB). Protokol-protokol Internet yang sering digunakan adalah seperti, IPTCPUDPDNSPPPSLIP,ICMPPOP3IMAPSMTPHTTPHTTPSSSHTelnetFTPLDAP, dan SSL.
Beberapa layanan populer di Internet yang menggunakan protokol di atas, ialah email/surat elektronikUsenet, Newsgroup, berbagi berkas (File Sharing), WWW (World Wide Web), Gopher, akses sesi (Session Access), WAIS, finger, IRCMUD, danMUSH. Di antara semua ini, email/surat elektronik dan World Wide Web lebih kerap digunakan, dan lebih banyak servis yang dibangun berdasarkannya, seperti milis (Mailing List) dan Weblog. Internet memungkinkan adanya servis terkini (Real-time service), seperti web radio, dan webcast, yang dapat diakses di seluruh dunia. Selain itu melalui Internet dimungkinkan untuk berkomunikasi secara langsung antara dua pengguna atau lebih melalui program pengirim pesan instan seperti Camfrog,Pidgin (Gaim)TrilianKopeteYahoo! MessengerMSN Messenger Windows Live MessengerTwitter,Facebook dan lain sebagainya.
Beberapa servis Internet populer yang berdasarkan sistem tertutup (Proprietary System), adalah seperti IRCICQAIMCDDB, dan Gnutella.



4.ORGANISASI INTERNET
Secara umum,terbagi menjadi 7 bagian, antara lain :
  1. IANA (Internet Assigned Numbers Authority)
  2. ISOC (Internet Society International)
  3. IETF (Internet Engineering Task Force)
  4. IRTF (Internet Research Task Force)
  5. IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers)
  6. APNIC ( Asia Pacific Network Information Centre)
  7. IAB (Internet Architecture Board)

=IANA (Internet Assigned Numbers Authority)

IANA (Internet Assigned Numbers Authority) adalah sebuah organisasi yang didanai oleh pemerintah Amerika Serikat yang mengurusi masalah penetapan parameter protokol internet, seperti ruang alamat IP, dan Domain Name System (DNS).
IANA juga memiliki otoritas untuk menunjuk organisasi lainnya untuk memberikan blok alamat IP spesifik kepada pelanggan dan untuk meregistrasikan nama domain. IANA juga bertindak sebagai otoritas tertinggi untuk mengatur root DNS yang mengatur basis data pusat informasi DNS, selain tentunya menetapkan alamat IP untuk sistem-sistem otonom di dalam jaringan Internet. IANA beroperasi di bawah naungan Internet Society (ISOC). IANA juga dianggap sebagai bagian dari Internet Architecture Board (IAB).
IANA akan digantikan oleh sebuah badan nonprofit internasional yang disebut sebagai Internet Corporation for Assigned Names and Numbers (ICANN), karena meningkatnya penggunaan Internet.

=ISOC (Internet Society International)

Internet Society International (ISOC) adalah organisasi intenasional yang mempromosikan penggunaan Internet dan aksesnya. Keanggotaanya terbuka kepada siapa saja, baik pribadi, perusahaan, universitas maupun pemerintah.
ISOC adalah asosiasi professional Internet yang terdiri dari 17.000 anggota individual dan 130 anggota organisasi di seluruh dunia. Ia adalah organisasi non-pemerintah berskala internasional yang bertujuan untuk bekerjasama dan berkoordinasi secara global dalam bidang aplikasi dan teknologi internet serta internetworking.
ISOC juga adalah organisasi induk bagi Internet Engineering Task Force, Internet Engineering Steering Group, dan Internet Architecture Board, ketiganya merupakan organisasi yang bertanggungjawab terhadap pengembangan teknikal internet dan segala hal yang berkaitan dengannya.

=IETF (Internet Engineering Task Force)

Internet Engineering Task Force (disingkat IETF), merupakan sebuah organisasi yang menjaring banyak pihak (baik itu individual ataupun organisasional) yang tertarik dalam pengembangan jaringan komputer dan Internet. Organisasi ini diatur oleh IESG (Internet Engineering Steering Group), dan diberi tugas untuk mempelajari masalah-masalah teknik yang terjadi dalam jaringan komputer dan Internet, dan kemudian mengusulkan solusi dari masalah tersebut kepada IAB (Internet Architecture Board). Pekerjaan IETF dilakukan oleh banyak kelompok kerja (disebut sebagai Working Groups) yang berkonsentrasi di satu bagian topik saja, seperti halnya keamanan, routing, dan lainnya. IETF merupakan pihak yang mempublikasikan spesifikasi yang membuat standar protokol TCP/IP.
Internet Engineering Task Force ( IETF ), berfokus pada isu-isu jangka pendek dan standar teknik pembuatan.

=Internet Research Task Force (IRTF)

Internet Research Task Force (IRTF) adalah sebuah organisasi penelitian yang bekerja pada topik yang terkait dengan evolusi Internet, Teleskop Inframerah, Fasilitas NASA, teleskop inframerah di Hawaii, Fasilitas Perawatan Intensif Residential.

=IEEE (Institute of Electrical and Electronics Engineers)

IEEE adalah organisasi internasional, beranggotakan para insinyur, dengan tujuan untuk mengembangkan teknologi untuk meningkatkan harkat kemanusiaan. Sebelumnya IEEE memiliki kepanjangan yang dalam Indonesia berarti Institut Insinyur Listrik dan Elektronik (Institute of Electrical and Electronics Engineers). Namun kini kepanjangan itu tak lagi digunakan, sehingga organisasi ini memiliki nama resmi IEEE saja.
IEEE adalah sebuah organisasi profesi nirlaba yang terdiri dari banyak ahli di bidang teknik yang mempromosikan pengembangan standar-standar dan bertindak sebagai pihak yang mempercepat teknologi-teknologi baru dalam semua aspek dalam industri dan rekayasa (engineering), yang mencakup telekomunikasi, jaringan komputer, kelistrikan, antariksa, dan elektronika.
IEEE memiliki lebih dari 300.000 anggota individual yang tersebar dalam lebih dari 150 negara. Aktivitasnya mencakup beberapa panitia pembuat standar, publikasi terhadap standar-standar teknik, serta mengadakan konferensi. IEEE Indonesia Section berada pada IEEE Region 10 (Asia-Pasifik). Ketua IEEE Indonesia Section tahun 2009-2010 adalah Arnold Ph Djiwatampu.

=APNIC ( Asia Pacific Network Information Centre)

APNIC ( Asia Pacific Network Information Centre) adalah salah satu dari empat organisasi non-profit yang mendaftar dan mengelola alamat IP . APNIC melayani wilayah Asia Pasifik, yang terdiri dari 62 negara.

=IAB (Internet Architecture Board)

Arsitektur internet Board (IAB) adalah komite yang dibebankan untuk pengawasan teknis dan rekayasa pengembangan internet oleh Internet Society (ISOC).  Ini mengawasi sejumlah Gugus Tugas, yang paling penting adalah Internet Engineering Task Force (IETF) dan Internet Research Task Force (IRTF). Tubuh yang akhirnya menjadi IAB awalnya diciptakan oleh Departemen Pertahanan  Amerika Serikat,  lanjutan Proyek Penelitian Badan Pertahanan dengan nama Internet Konfigurasi Dewan Pengendalian selama tahun 1979 dan akhirnya menjadi Dewan Penasehat internet selama September 1984, dan kemudian Kegiatan Dewan selama Internet Mei 1986 (nama itu berubah, sekaligus mempertahankan singkatan yang sama). Akhirnya menjadi Internet Architecture Board, di bawah ISOC selama Januari 1992 dan sebagai bagian dari transisi Internet dari entitas pemerintah AS untuk suatu entitas publik internasional
5.MACAM-MACAM METODE KONEKSI INTERNET
a.Koneksi Dial Up
Komputer yang dilengkapi dengan modem analog dapat melakukan dial up, yaitu menghubungi server milik ISP untuk memperoleh akses internet. Koneksi dial-up tidak hanya menggunakan jalur telepon rumah (PSTN), tetapi juga bisa menggunakan telepon genggam berteknologi CDMA.
Pertama-tama, komputer melalui modem melakukan pemanggilan telepon (dial-up) ke ISP. Setelah terhubung, komputer akan memperoleh akses internet dari ISP tersebut. Untuk mengakhiri koneksi internet, dilakukan dengan memutuskan hubungan telepon. Pelanggan akan dibebani biaya pulsa telepon plus layanan ISP yang jumlahnya bervariasi tergantung lamanya koneksi.
Modem dial up mengubah sinyal digital dari komputer menjadi sinyal suara (sinyal analog) yang ditransmisikan melalui kabel telepon atau sebaliknya. Itu sebabnya, pada saat koneksi internet berlangsung, kamu tidak bisa menerima atau melakukan panggilan. Modem dial up umumnya diklasifikasikan berdasarkan jumlah bit data yang dapat dikirim per detik (bps, bit per second). Dengan adanya pembatasan interferensi sinyal suara, kecepatan modem dial up maksimum adalah 56 kbps.
Koneksi dengan metode ini paling mudah dilaksanakan, sehingga jangkauannya cukup luas. Kekurangan paling mendasar adalah masalah kecepatan koneksi. Kualitas jaringan telepon yang terpasang sangat berpengaruh pada kualitas koneksi. Hal ini disebabkan karena lebar pita frekuensi yang dipakai rentan terhadap gangguan (noise) yang ditimbulkan dari lingkungan. Meski demikian, masih banyak orang yang mempergunakan layanan dial up karena tidak tersedia layanan hubungan kecepatan tinggi akibat keterbatasan biaya atau karena keadaan geografis yang tidak memungkinkan.
b.ADSL (Kecepatan Akses Internet-ADSL)
ADSL (Asymetric Digital Subscriber Line) adalah suatu teknologi modem yang bekerja pada frekuensi antara 34 kHz sampai 1104 kHz. Inilah penyebab utama perbedaan kecepatan transfer data antara modem ADSL dengan modem konvensional (yang bekerja pada frekuensi di bawah 4 kHz). Keuntungan ADSL adalah memberikan kemampuan akses internet berkecepatan tinggi dan suara/fax secara simultan (di sisi pelanggan dengan menggunakan splitter untuk memisahkan saluran telepon dan saluran modem).
Berapakah Bandwith maksimum yang didapat apabila kita menggunakan akses internet menggunakan ADSL: Untuk line rate 384 kbps, bandwidth maksimum yang didapatkan mendekati 337 kbps, Untuk line rate 384 kbps, throughput rata-rata (kecepatan download) yang bisa didapatkan sekitar 40 Kb/s, Untuk line rate 512 kbps, bandwidth maksimum yang didapatkan mendekati 450 kbps. Untuk line rate 512 kbps, throughput rata-rata (kecepatan download) yang bisa didapatkan sekitar 52 Kb/s.
c. Koneksi dengan Jaringan Leased Line
Jaringan internet leased line artinya jaringan yang tersedia untuk mengakses internet selama 24 jam sehari. Hal ini berbeda dengan dial up, di mana akses internet hanya tersedia pada saat kamu melakukan hubungan ke ISP. Oleh karena itu jaringan leased line juga sering disebut sebagai jaringan dedicated line, yaitu jaringan yang dikhususkan untuk koneksi internet. Jaringan leased line dapat menggunakan jaringan telepon, kabel khusus untuk internet, maupun koneksi wireless. Untuk jaringan yang menggunakan kabel, tersedia layanan ISDN dan DSL.
ISDN merupakan komunikasi melalui jaringan telepon yang dapat memisahkan aplikasi suara (data analog) dengan data nonsuara seperti teks, gambar, dan video (data digital) pada jaringan yang sama. ISDN dikembangkan pada jaringan telepon. Modem ISDN tidak mengubah data digital menjadi data analog atau sebaliknya seperti pada modem dial up (tidak ada proses modulasi dan demodulasi). Modem ISDN hanya memproses data digital antara komputer dengan jaringan ISDN. Kecepatan transfer data dengan layanan ini mencapai 128 kbps, lebih cepat bila dibandingkan dengan kecepatan koneksi dial up.
Cara kerja koneksi jenis ini mirip dengan ISDN, yaitu dengan menumpangkan sinyal transmisi data frekuensi tinggi yang membawa data digital di saluran telepon. Pada bagian pelanggan dipasang pemisah sinyal (splitter) yang memisahkan sinyal frekuensi tinggi agar tidak mengganggu sinyal pembicaraan dan sinyal fungsi operasional pesawat telepon. Dengan demikian, kamu tetap bisa melakukan panggilan telepon ketika sedang berinternet. Sinyal data frekuensi tinggi diproses dalam modem DSL guna melangsungkan koneksi internet antara pelanggan dengan ISP.
Modem DSL langsung terhubung dengan ISP dari pertama dihidupkan dan menjaga koneksi ini tetap berlangsung. Kebanyakan modem ini mampu membagi koneksi internet dari ISP ke beberapa komputer menggunakan port Lokal Area Network (LAN) atau wireless LAN.
Kecepatan DSL mencapai ratusan kbps hingga beberapa Mbps. Ada dua jenis teknologi DSL, yaitu ASDL (Asymmetric Digital Subscriber Line) dan SSDL (Symmetric Digital Subscriber Line). Selain itu tersedia juga layanan DSL yang lebih cepat dibandingkan DSL standar, yaitu HDSL (High data-rate DSL) dan VDSL (Very high data-rate DSL).
d. Satelite VSAT,
Koneksi menggunakan satelite merupakan koneksi yang cukup cepat namun termahal. Koneksi ini kita harus menggunakan sebuah payung [ parabola khusus ] untuk menangkap signal satelit.
– kecepatan dari 64 hingga 2mb [ berlaku hanya di Indonesia ] international lebih dari 2mb.
– biaya fix rate bulanan by speed for unlimited use.
– lokasi ditentukan oleh ISP yang menyediakan fasilitas ini.
e.HANDPHONE
Menghubungkan komputer ke internet melalui sambungan jaringan handphone. Dapat dihubungkan melalui Bluetooth maupun usb cable data. Saat online jalur telepon juga tidak terganggu. Bisa menggunakan jaringan GSM maupun CDMA. GSM dapat lebih cepat dengan teknologi 3G atau bahkan teknologi terbaru high speed 3,5G. Sedangkan CDMA menggunakan teknologi CDMA 2000 1x hampir setara dengan 3G. Perhitungan biaya hampir sama semua yaitu menggunakan sistem perhitungan per kilobyte. Kecepatan mulai dari 64kb – 2mb.
f.WIFI / Hotspot,
Jenis koneksi ini mulai heboh akhir-akhir ini. Dibeberapa kafe, mal berlomba-lomba memberikan fasilitas ini bahkan gratis untuk para pengunjung / langganan mereka. Wi-fi ini bisa terkoneksi apabila kita memiliki modem WIFI, biasanya notebook jadul belum ada jangan sedih bisa dibeli kok slot pcmci atau colokan usb. Kalau notebook baru biasanya sudah build in semua, dan handphone smartphone khususnya telah memiliki wifi build in juga. sehingga bisa langsung dapat digunakan.
– biaya GRATIS – kalo penyedianya kasi gratis. Kalo bayar maka biasanya di hitung oleh jumlah kb yang digunakan, model seperti isi voucher hp. semua ini tergantung kepada ISP / penyedia jasa internet.
– kecepatan 11mb — 100mb [ semacam lan card ]
– lokasi biasanya di mall, cafe, dan tempat yang ada memang kita telah tahu, misalnya kantor, rumah.
g.Cable Modem
Cable Modem merupakan modem yang menyediakan dua arah komunikasi sata melalui frekuensi radio (RF) pada infrastruktur saluran CATV (Cable TV). Kabel modem ini terutama digunakan untuk memberikan akses internet broadband dalam bentuk internet cable dengan mengambil bandwidth yang tinggi dari jaringan televisi kabel.
6.KOMPONEN-KOMPONEN INTERNET
Komponen-komponen layanan yang tesedia oleh internet sejak awal hingga kini terus berkembang, semakin banyak dan sangat beragam baik sifat maupun manfaatnya.  Komponen yang dimaksud bisa berarti layanan internet, piranti (tool), utiliti atau sistem tertentu di internet. Sejalan dengan berkembangnya internet, komponen-komponen tersebut berubah-ubah jumlahnya setiap saat. Untuk mengakses layanan-layanan di internet, diperlukan komponen-komponen program client yang spesifik yang terinstal pada komputer pengguna internet. Komponen-komponen layanan tersebut adalah :
a. Web Browser
Web Browser merupakan salah satu jenis program client yang dapat mengakses beberapa layanan internet. Untuk mengakses layanan tertentu pada jaringan internet, web browser menggunakan konsep URL (Uniform Resources Locator) untuk menuliskan alamat yang akan diakses. Web browser saat ini yang banyak digunakan seperti Internet Explorer, Netscape, MoZilla Firefox, Opera, dan sebagainya.

b. WWW (World-Wide Web)
Layanan WWW (3W) atau biasa juga disebut Web merupakan jenis layanan yang paling popular dikalangan pengguna internet. WWW tidak hanya berfungsi sebagai media untuk mencari informasi, tetapi Web sudah banyak digunakan secara komersial oleh hampir semua perusahaan-perusahaan di seluruh dunia untuk mengiklankan usaha mereka. Setiap dokumen yang ditulis menggunakan suatu format standar yang disebut HTML (HyperText Markup Language). Dokumen yang ditransfer antar Web Server menggunakan suatu protokol yang disebut HTTP (HyperText Transfer Protocol). Web saat ini telah semakin dinamis, interaktif dan cerdas dengan bahasa pemrograman yang dikembangkan untuk menutupi kekurangan yang terdapat pada HTML sebagai bahasa standar untuk Web. Kalau dulu suatu Web hanya dapat menyajikan informasi, saat ini suatu Web telah dapat berinteraksi dengan pengguna melalui pengisian form, validasi input atau transaksi online. Untuk mengkases Web, dapat digunakan Web Browser seperti Netscape Navigator, Internet Explorer, Neoplanet, Mosaic dan lain sebagainya.
c. FTP (File Transfer Protocol)
FTP adalah suatu aplikasi program yang merealisasikan konsep client-server antar host di internet atau semua host yang memakai protokol TCP (Transmition Control Protocol) sebagai transport-protokolnya. FTP menyajikan hubungan yang interaktif antara client dan server. Kelebihan lainnya dalam hal sekuritas karena tidak semua client dapat mengakses FTP server sebab client harus punya otorisasi (username dan password) terlebih dulu untuk dapat mengakses semua file yang ada di FTP server. Client yang tidak punya otorisasi hanya dapat mengakses suatu FTP server jika FTP server tersebut menyediakan suatu account yang dapat digunakan oleh publik (semua client) yang disebut anonymous FTP. Pada anonymous FTP, alamat e-mail kita akan digunakan sebagai password.  Saat ini banyak program yang berfungsi sebagai FTP client, seperti WS_FTP, Cute FTP, Windows Commander, dan lainnya. Dengan FTP komputer-komputer dapat saling men-download file melalui jaringan internet. Pengiriman file dapat dilakukan dalam mode ASCII untuk file berbentuk text, atau mode binary untuk file yang berbentuk byte-stream, misalnya file gambar ( berekstention .jpg, .gif) dan sebagainya.
d. Telnet
Telnet adalah suatu aplikasi program komunikasi interaktif dua arah berbasiskan protokol TCP/IP yang digunakan untuk emulasi terminal ke remote komputer dari lokal komputer atau Terminal Server dan dapat menikmati fungsi yang sama dengan terminal yang dihubungkan langsung ke komputer tersebut. Sebelum log on pemakai biasanya harus memberikan identitas (username dan password) terlebih dahulu. Jika identitas yang diberikan benar, pemakai akan masuk ke remote komputer tersebut dan dapat melakukan aktifitas yang tersedia dan yang diperbolehkan oleh sistem administrator mesin komputer tersebut. Perintah penulisan Telnet adalah telnet hostname atau telnet hostaddress.Hostname adalah nama DNS dari mesin komputer yang dituju sementara hostaddressadalah alamat internetnya (IP address). Jadi layanan telnet memungkinkan kita untuk melakukan remote login ke suatu komputer. Layanan telnet umumnya dimiliki oleh sistem operasi UNIX dan Linux, sedangkan untuk mengoperasikan dengan windows 9x, maka kita cukup menjalankan : Start >Run>Telnet, kemudian memasukkan nama host atau IP address host yang dituju. Telnet yang disediakan sistem operasi windows 9x contohnyaQVT/Term, Putty, PenguNet, dan sebagainya.
e.  E-Mail
E-mail merupakan komponen utama yang paling banyak digunakan dalam komunikasi informasi saat ini, bukan saja di internet tapi juga outernet (jaringan lain di luar internet). Format penulisan alamat e-mail adalah username@hostname. Username adalah nama yang tertera di mesin komputer penyedia internet setempat (ISP) dimana nama orang tersebut terdaftar. Hostname adalah nama lengkap (berikut domainnya sesuai aturan DNS) mesin komputer ISP yang terhubung ke internet. Protokol yang digunakan untuk mengirim e-mail adalah SMTP (Simple Mail Transfer Protocol), sedangkan untuk men-download-nya menggunakan protocol POP (Post Office Protocol) atau IMAP (Internet Message Access Protocol). Jenis layanan e-mail yang popular berbentuk Web based Email, yaitu layanan e-mail yang dapat diakses menggunakan Web Browser.
f. UseNet
UseNet atau NetNews adalah suatu jaringan komputer berbasiskan konsep client-serveryang berfungsi seperti forum diskusi elektronik internasional tentang berbagai macam hal. Pentransferan data dan informasi menggunakan NNTP (Network News Transport Protocol)dan UUCP (Unix to Unix Copy Program). Tiap tulisan atau pesan pemakainya dikelompokkan atas beberapa kelompok (newsgroup) yang membicarakan suatu topik tertentu.
g. Shell
Shell adalah suatu jenis layanan yang menggunakan perintah-perintah dalam Sistem Operasi Unix. Perintah-perintah seperti finger, who, what, talk, ping, mail dan telnetseringkali digunakan dan dapat dianggap sebagai layanan dalam internet. Shell berhubungan dengan emulasi misalnya emulasi ke ISP. Pada saat kita emulasi ke ISP, pasti akan log on ke mesin- mesin komputer yang berbasiskan Unix. Setelah log on, kita akan mendapatkan prompt ” # “. Pada saat itu kita sebenarnya sudah berada dalam layanan Shell dan siap memberikan perintah- perintah Unix sebanyak yang kita ketahui. Layanan Shell ini hanya bermanfaat bagi pemakai yang sudah mengenal baik Unix. Bagi mereka yang tidak mengenal Unix akan mendapatkan kesulitan saat memakai layanan ini.
h. Gopher
Gopher adalah komponen internet yang digunakan untuk mencari dan mengambil informasi berdasarkan konsep client-server. Informasi tersebut dapat berupa data teks atau binary, gambar maupun suara. Hubungan antar Gopher Server yang membentuk jaringan disebut Gopherspace. Gopher dikembangkan pertama kali oleh Computer and Information Services Department dari Universitas Minesota.
i. IRC (Internet Relay Chat)
IRC adalah suatu program client-server yang berfungsi seperti perintah talk di Unix. Bedanya, pada IRC jumlah pemakai yang berkomunikasi dapat lebih dari dua orang pada saat yang bersamaan. Perintah Unix yang berhubungan dengan IRC adalah finger yang digunakan untuk mengetahui siapa saja pemakai yang log on di suatu host tertentu (lokal atau remote) dan ping yang digunakan untuk mengetahui suatu host sedang dalam keadaan hidup (reachable) atau mati (unreachable). Dasar penggunaan IRC adalah konsepchannel. Setiap pembicaraan menggunakan sebuah channel.

 


 

7.CONTOH AKTIFITAS PENGGGUNA INTERNET

 Berikut ini adalah beberapa aktivitas di layanan internet yang populer :

a.Browsing Internet

WWW (World Wide Web) atau lazim disebut Web adalah layanan penyajian informasi di Internet. Untuk mengaksesnya, kita memakai program yang disebut web browser, misalnya Internet Explorer, Mozilla Firefox, Google Chrome, atau Opera. Web merupakan layanan Internet paling populer saat ini. Aktivitas menjelajahi web inilah yang lazim disebut dengan browsing atau surfing di Internet.
Web menyediakan informasi mengenai berbagai hal melingkupi hampir seluruh aspek kehidupan. Melalui layanan web, kita dapat melakukan pencarian atas informasi tertentu, mengunjungi situs penyedia informasi, dan menyalin informasi yang tersaji ke dalam komputer. Melalui web pula, kita dapat berbelanja secara online, mengunjungi perpustakaan terlengkap di Internet, membaca berita terkini, menyalin berbagai jenis program komputer, gambar, lagu, bahkan video yang tersedia secara gratis. Di sini pula kita dapat berinteraksi dengan orang lain melalui jaringan pertemanan semacam Facebook dan Twitter.

b.Berkirim Surat Elektronik (E-mail)
E-mail (Electronic Mail) adalah layanan pertukaran pesan elektronik via Internet. Setiap pengguna layanan e-mail memiliki sebuah alamat e-mail. Alamat e-mail ini akan menjadi tujuan pengiriman dan penerimaan pesan. Setiap alamat e-mail memiliki susunan unik, sehingga tidak akan terjadi kesalahan pengiriman. Karena keunikannya inilah, maka kini e-mail pun secara de facto sudah menjadi tanda identitas seseorang di Internet.
E-mail dapat diperoleh secara gratis di berbagai situs web penyedia layanan e-mail. Contoh populernya adalah layanan e-mail Yahoo! Mail dan Gmail.
Kelebihan e-mail antara lain kecepatan pengiriman, kemudahan pengiriman pesan massal, dan kemampuan pengiriman file-file komputer sebagai lampiran pesan. Tidak seperti pengiriman surat melalui jasa pos yang membutuhkan waktu beberapa hari, pengiriman pesan melalui e-mail dapat tersampaikan dalam hitungan detik. Pengiriman surat dengan isi yang sama kepada beberapa orang sekaligus dapat kita lakukan dalam sekali pengiriman. 
File-file hasil pengolahan angka, dokumen, gambar, maupun materi audio-visual dapat kita lampirkan pada 
pesan e-mail yang kita kirimkan. Hal ini tentu akan lebih menghemat waktu dan biaya.

c.Berkomunikasi Lewat Internet (Chatting)
Chatting adalah berkomunikasi secara langsung via Internet. Pada umumnya, komunikasi dilakukan dengan cara saling membalas pesan teks. Namun demikian, chatting kini mengalami inovasi. Komunikasi tidak hanya bisa dilakukan via teks pesan, namun juga melalui suara dan bahkan video. 
Kita bisa chatting untuk melakukan komunikasi dua arah dengan seorang rekan, atau melakukan komunikasi secara massal dengan beberapa orang sekaligus. Model dan layanan 
chatting juga beragam, yang populer antara lain menggunakan program mIRCdan Yahoo! Messenger.

d.Transfer File
FTP (File Transfer Protocol) adalah layanan pertukaran file di Internet. Teknik pertukaran data file dapat kita lakukan dengan cara menjalankan sebuah program untuk mengakses sebuah server FTP, misalnya FileZilla.
Setelah terhubung ke FTP, maka aktivitas pengiriman, penghapusan, dan penggandaan file atau folder dapat kita lakukan, seperti layaknya pada pengelolaan file dan folder di dalam komputer. Tentunya ini hanya bisa kita lakukan jika kita memiliki hak akses penuh di server FTP tujuan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar